Senin, 19 Januari 2009

7 Perlakuan di Blog bagi Pebisnis Reseller


”90% newbie mengalami kegagalan karena mereka menyangka menjalankan bisnis internet itu semudah membuat website. Kita cuma perlu menunggu wangsit untuk ’memulai bisnis’, dan tahu-tahu website jadi terkenal dengan sendirinya. Lalu orang-orang di luar sana memberi anda uang secara suka rela. Padahal yang terjadi nanti tidak demikian.”
dikutip dari: Surat Joko Susilo

Itulah pernyataan Joko Susilo yang ditulis dalam surat pribadinya kepada seluruh member FORMULA BISNIS. Tentu itu bukan pernyataan yang sembarangan karena yang membuatnya adalah pelaku bisnis online yang memiliki jam terbang tinggi. Data tersebut pasti juga diperoleh dari pengalaman mengelola bisnisnya yang memiliki ribuan member.

Setidaknya ada dua kemungkinan yang anda pikirkan setelah menyimak pernyataan di atas. Pertama anda akan tercengang dan khawatir, kedua anda justru semakin termotivasi dan fight untuk menjalani bisnis tersebut. Entah anda memilih opsi yang pertama atau kedua yang jelas saya sarankan anda memilih opsi kedua. Dengan maksud agar anda bisa masuk kedalam kelompok 10% orang yang berhasil. Bukankah begitu?

Untuk bisa menjadi 10% orang yang berhasil memang butuh perjuangan ekstra. Terlebih lagi jika anda memproklamirkan bisnis anda melalui media blog. Blog anda tidak akan memberi apa-apa kepada anda selama anda tidak memberikan sesuatu juga di blog anda. Jadi akan berlaku hukum imbal balik yang sangat adil antara anda dan blog anda.

Blog memang bukan manusia yang memiliki akal dan perasaan. Blog adalah benda mati dan alat saja bagi bisnis dan brand anda. Namun, jika anda tidak memperlakukan blog anda secara baik maka niscaya ia akan membunuh bisnis anda. Dan setali tiga uang personal brand anda pun akan dilumatnya menjadi abu.

Nah, beberapa perlakuan berikut mungkin bisa anda jadikan referensi di blog anda:

  1. Beri pakaian yang layak (desain simpel dan elegan).
  2. Beri makanan dan vitamin yang sehat (artikel bermanfaat dan original).
  3. Beri rumah yang teduh (hosting dan domain berbayar).
  4. Beri aksesoris tambahan (widget penting dan relevan).
  5. Ringankan beban tugasnya (perhitungkan kecepatan loading).
  6. Bertegur sapalah dengannya (jaga konsistensi posting dan respon)
  7. Perkenalkan dia kepada saudara dan tetangga (promosikan blog)

Saya sendiri sedang mengupayakan 7 perlakuan diatas. Beberapa kawan bisnis juga sedang mengupayakannya seperti Zamahsari, JPurnomo, Dadang, dan Sumartono. Kawan bisnis lainnya seperti Arief Maulana, Agung Jatnika dan Wawan Purnama bahkan lebih dulu memulainya. Untuk kawanku Fadly Muin yang sekarang sedang berancang ancang membangun rumah baru, saya ucapkan selamat.

Nama-nama yang saya sebutkan di atas adalah kawan sesama pebisnis reseller di Formula Bisnis. Mereka adalah para pebisnis yang luar biasa. Lalu, bagaimana dengan blog Anda kawan? Sudahkah anda memberi 7 perlakuan di atas?

Salam Istimewa!


34 komentar:

  1. Trimakasih link-nya..

    Target kita kedepan, Blog teman-teman harus memiliki spesialisai tersendiri ya Mas. Realitanya sekarang saatnya kurangi main-main dan mulai serius ke spesialisasi blog. Amin...
    Blog ini juga telah menginspirasi para blogger newbie. Termasuk saya pada awalnya.

    Go Guru Muda... (Mas Umar)

    BalasHapus
  2. PERTAMAX... Betul apa yang mas tulis. untuk poin 3. Insya Allah tahun inilah... Kapan ya ..ditunggu aja..

    BalasHapus
  3. ya benar mas, ada harga yang harus dibayar untuk sukses...

    http://detikbisnis.blogspot.com/

    BalasHapus
  4. Sory gak adi yang pertama... Its ok. Salam untuk mas WAWAN

    BalasHapus
  5. sip dah pak Guru, mudah2an saya bisa melakukan ke 7 reperensi blog yang pak guru sampaikan...

    sukses selalu ya pak.

    BalasHapus
  6. dalam melakukan sesuatu hal intinya kita harus bisa istiqomah kalau pengen mendapat kesuksesan.

    hehe... Salam Sukses dan Salam Action dari Mr.Mung

    BalasHapus
  7. Blog memang bukan manusia yang memiliki akal dan perasaan. Blog adalah benda mati dan alat saja bagi bisnis dan brand anda. Namun, jika anda tidak memperlakukan blog anda secara baik maka niscaya ia akan membunuh bisnis anda. Dan setali tiga uang personal brand anda pun akan dilumatnya menjadi abu.
    --------------------------------------
    blog seperti belahan jiwa
    yang memang patut di perhatikan
    seperti :
    blog ku
    --------------------------------------
    jika tidak diperhatikan maka .........
    --------------------------------------
    maju bersama demi tujuan yang sama

    salam sukses

    BalasHapus
  8. Blog memang bukan manusia yang memiliki akal dan perasaan. Blog adalah benda mati dan alat saja bagi bisnis dan brand anda. Namun, jika anda tidak memperlakukan blog anda secara baik maka niscaya ia akan membunuh bisnis anda. Dan setali tiga uang personal brand anda pun akan dilumatnya menjadi abu.
    --------------------------------------
    blog seperti belahan jiwa
    yang memang patut di perhatikan
    seperti :
    blog ku
    --------------------------------------
    jika tidak diperhatikan maka .........
    --------------------------------------
    maju bersama demi tujuan yang sama

    salam sukses

    BalasHapus
  9. @ Wawan Purnama
    Ya mas Wawan! Dengan adanya spesialisasi banyak manfaat yang bisa diperoleh. Misalnya: memudahkan pengindex-an google dan bisa saling melengkapi antara sesama blogger.

    @ Zamahsari
    Wah, tahun ini ya! hmmmm...menyenangkan sekali dengarnya Mas.
    hehehe...rebutan komen pertamax nih! Tenang ja Mas, walaupun komen keduaxxx tetap berarti banget kok buat BISNIS GURU.

    @ Yogaswara, Tri Agung
    Ya Mas! Harga menentukan Rupa. Terimakasih kunjungannya!

    @ Yanuar
    Sama-sama Mas Yanuar. Mari kita bergandeng tangan dan satukan semangat tuk sukses bersama. Khususnya memberi perlakuan yang baik bagi blog kita.

    @ Rekanbisnisku
    Jika tidak diperhatikan maka.......
    gak dilengkapi sekalian Mas?
    Terimakasih koreksi via sms-nya!

    BalasHapus
  10. Ehem, makasih artikelnya sungguh inspiratif. Mas Umar bisa aja, saya belum jadi pebisnis luar biasa kok, tapi pasti kita semua ingin menuju ke arah itu cepat atau lambat, yang penting kita action dulu.
    Sukses selalu kawan.

    BalasHapus
  11. makin maju aja nih mas,
    salam sukses selalu..

    BalasHapus
  12. tak kuduga... tak kusangka... semua ini.. (kayak lagu siapa yah..)
    ternyata diam2 namaku di sebut juga oleh pak umar. benar sekali. 7 point yng sederhana. namun butuh komitment dan keyakinan tinggi untuk memulainya. salut buat Bisnis guru.

    di tunggu sepak terjangnya di dunia persilatan blogging...

    salam sukses => nantikan wajah baruku

    BalasHapus
  13. @ Sumartono
    Mas Sumartono sudah berani ACTION, itu sudah luar biasa Mas! Apalagi ditambah konsistensi yang terus dipelihara hingga kini. Padahal saya tahu anda juga menggeluti aktivitas offline. Semoga kedepan anda akan menjadi lebih baik.

    @ Tirta Agung
    Maju ke mana Mas, hehehe...

    @ Fadly
    Hahaha...suaranya merdu kawan! diteruskan saja!
    Ya, komitmen dan keyakinan tinggi sangat dibutuhkan di sini.
    Saya tunggu wajah barunya, Mas Fadly.

    BalasHapus
  14. mudah-mudahan saya juga bisa melakukan ke tujuh sarat yang mas guru sampaikan. utamanya nomor tiga itu.. saya pastikan tahun ini. tip yang membangun, terima kasih dan jangan lupakan saya ya mas untuk saling suport.

    BalasHapus
  15. saya juga mas Umar,.dalam rangka menjalin silaturahmi nomor 6 adalah salah satu yang harus dicapai oleh masing-masing blogger....
    (saya juga member FORBIS mas, Kok ngga disebut???)hehehehe.....
    terima kasih atas artikelnya...
    mas sering-sering berkunjung ke blog saya yach...
    hatur tengkyu..

    BalasHapus
  16. @ Endro S.
    BISNIS GURU tidak akan pernah lupakan Mas Endro kok. Anda termasuk pengunjung setia di blog ini yang selalu dinantikan komentarnya.

    Btw, Mas Endro mau boyongan rumah tahun ini juga ya? Wah, berarti kapling rumah dot com tambah laris nih. Saya ucapkan selamat Mas! Sebuah keputusan besar yang luar biasa untuk selanjutnya ditindaklanjuti dengan luar biasa pula. Hayo, siapa yang mau menyusul tahun ini juga?

    @ Luthfi Fuadi Majid
    Daftar nama Kawan BISNIS GURU lumayan panjang. Semuanya memiliki keunikan masing-masing yang luar biasa, termasuk Mas Luthfi. Jadi, jangan khawatir Mas! Nantikan saja giliran anda di artikel BISNIS GURU berikutnya.
    BISNIS GURU juga selalu menantikan komentar anda dan artikel-artikel hangat dari anda.
    Salam hangat dari BISNIS GURU, Mas Luthfi.

    BalasHapus
  17. Saya juga kena sindir nich dari mas umar....hehehe
    No.3 belum bisa dilaksanakan bos..... sekarang masih RSSSSSS, itu aja type 21

    Mau pindah ke RealEstate malu sama Artikelnya...
    Kalo No.2 sudah konsisten, kemungkinan baru berpikir ke No.3
    Selainnya insya allah bisa ....

    Salam
    GARDU BISNIS

    BalasHapus
  18. Tips yang praktis, dapat diaplikasikan dengan mudah, buat orang yang benar-benar mau belajar....

    BalasHapus
  19. @ J Purnomo
    Hehehe...masak sih kena sindir. Perasaan gak da niat nyindir deh Mas!
    Step by step tidak mengapa untuk berubah menjadi lebih baik. Yang penting suatu hari nanti (lebih cepat lebih baik) 7 perlakuan di blog itu bisa sampeyan laksanakan. Itu demi kesuksesan Mas Pur, sendiri, oke!

    @ Hade
    Ya, kuncinya adalah selalu dan selalu mau belajar. Tanpa mau belajar, percuma kita ngeblog dan berbisnis. Salam hangat dari BISNIS GURU, Mas Hade.

    BalasHapus
  20. Terima kasih atas kunjungannya ke rumah saya Pak Guru, saya juga ingin ikut belajar di sini seandainya di perkenankan,

    BalasHapus
  21. MAs Umar, selamat atas posisi top Google-nya.
    Maju terus dan raih posisi top Google di keyword-keyword lainnya.

    BalasHapus
  22. Terimakasih banyak atas pembelajarannya :-).Akan saya terapkan dalam blog saya yang baru.Dan saya minta saran dan masukan dari Mas Umar di blog saya.Salam sukses mas Umar

    BalasHapus
  23. Mas Umar, artikel ini saya suka sekali. Perumpamaannya pas banget. Trims..pasti akan saya terapkan. Saya sedang menyiapkan e-booklet sebagai program free gift terbaru saya. Tunggu bulan depan peluncurannya...doain ya Mas!

    BalasHapus
  24. Artikelnya makin mantap aja nih Pak Guru....hehehhe...saya juga sedang belajar mengupayakan ke7 poin diatas mas...Mungkin ada tambahan satu lagi mas...postingnya harus ikhlas yaa...hehhehee..

    Salam...thx atas artikel bagusnya ini...

    BalasHapus
  25. @ Madhysta
    Dengan senang hati BISNIS GURU mengawal kesuksesan anda. BISNIS GURU belum bisa disebut blog yang baik, namun akan selalu memberikan yang terbaik bagi pengunjung setianya. Mudah-mudahan saya bisa bersapa hangat lagi dengan anda pada artikel-artikel berikutnya.

    @ Joko Susilo
    Terimakasih dukungan pak Joko untuk BISNIS GURU. Saya tidak menyangka blog sederhana dan gratisan ini akhirnya mampu menembus kursi utama dalam pencarian blog di Google menggunakan keyword: BISNIS GURU. Sekali lagi saya ucapkan terimakasih atas kontribusi semua pengunjung setia BISNIS GURU atas prestasi ini.
    Saran Pak Joko menjadi PR bagi BISNIS GURU berikutnya.

    @ Rully Nugraha
    Sama-sama mas Rully! mari kita saling sharing untuk menjadi lebih baik. BISNIS GURU akan selalu menantikan kunjungan dan komentar anda pada artikel-artikel berikutnya. Salam hangat dari BISNIS GURU untuk anda.

    @ Linggawati Saputra
    BISNIS GURU merasa tersanjung dengan komentar anda karena saya tahu anda lebih mahir dalam urusan ini. Anda dan inhousebusiness.com adalah salah satu ikon member forbis yang konsisten melaksanakan ilmu SMUO. Suskses untuk anda Bu Linggawati. BISNIS GURU akan mendoakan suksesnya lonching e-booklet dari anda.

    @ Agung Jatnika
    Kunjungan dan komentar dari Mas Agung menjadi vitamin dan suplemen bagi BISNIS GURU untuk terus menyajikan artikel-artikel terbaiknya.
    Tambahan dari Mas Agung sangat baik. Keikhlasan itu juga sangat penting untuk mengurusi blog kita. Terimakasih Mas Agung.

    BalasHapus
  26. Bagus Mas Umar. Saya dukung anda dan teman-teman lainnya untuk pindah "rumah" baru. Memiliki rumah sendiri akan lebih memudahkan bagi kita mengaturnya. PAstinya juga meningkatkan kredibilitas kita sebagai pebisnis online.
    Salam ACTION!

    BalasHapus
  27. mas umar,bisnis apa yang bagus untuk sekarang ?
    makanan atau pakaian ?

    BalasHapus
  28. saja jadi penasaran..ada apa dgn joko susilo.. di kaskus ada thread yg tampaknya antipati.. T_T

    BalasHapus
  29. Met malam boz, kangen jg dah lama ga berkunjung, mantaf artikelnya, oh ya selama dah pindah rumah, lg ga konsen pak, krn lg bikin project asigment u level manager pak, pusing ky ank kuliah bikin skripsi u kelulusan, doain boz biar cpt lulus jd bs bloging dg tenang, salam sukses ya bos.

    BalasHapus
  30. @ Joko Susilo
    Terimakasih Pak Joko. Dukungan dari anda membuat kita semakin bersemangat untuk segera boyongan ke rumah baru. Bukan begitu kawan-kawan!

    @ duadua
    Sepertinya sangat relatif untuk menjawab pertanyaan dari anda. Yang pasti bisnis makanan akan selalu eksis sepanjang zaman dan tidak akan mengenal kata inflasi dan krisis. Namun jika tidak dimenej dengan baik bisa rugi juga. Untuk bisnis pakaian juga akan selalu eksis sepanjang zaman namun masih bisa terkena percikan inflasi dan krisis. Semua kembali kepada anda, yang penting dikelola secara profesional.
    Terimakasih kunjungan perdananya. Salam hangat dari BISNIS GURU!

    @ Radith Prawira
    Mas Radith tidak perlu penasaran. Formula Bisnis adalah bisnis yang menjual e-book SMUO karya Joko Susilo. Tidak terlalu penting rasanya mengetahui seluk beluk siapa itu joko susilo. ini akan sama dengan ketika anda membeli produk di dunia nyata. Tidak terlalu penting bagi anda untuk tahu siapa dia tetapi lebih penting bagaimana kualitas produk yang dijualnya. Saya adalah member formula bisnis dan sudah merasakan manfaat besar SMUO bagi bisnis saya. Jika ada yang memberi stigma negatif tentang Joko Susilo, menurut saya lebih bijak untuk membiarkannya saja. Kita fokuskan saja untuk memajukan bisnis kita. Yakinlah, saat kita sudah sampai di puncak, mereka akan tetap berada di kaki bukit nun jauh di bawah sana. Salam hangat dari BISNIS GURU.

    @Muklis
    Senang saya mendapat sambangan dari Mas Muklis. Anda sedang sibuk masih juga menyempatkan mampir ke sini.
    BISNIS GURU akan selalu mendoakan Mas Muklis agar sukses dalam proyeknya kali ini. Jadi kita bisa tetap eksis di dua dunia.
    salam hangat juga dari BISNIS GURU.

    BalasHapus
  31. Betul mas post nya,jadi nambah wawasan ,koq bisnis guru,masnya guru ya...

    BalasHapus
  32. saya berharap dapat melakukan ketujuh hal di atas
    salam buat bisnis guru

    teruz posting artikel yang berguna ya

    maklum saya belajar banyak dari mas bisnis guru

    BalasHapus