Senin, 08 Februari 2010

Apakah Anda Blogger Berkarakter?

Pada sebuah kesempatan, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Tifatul Sembiring berpesan agar blogger Indonesia mampu bersatu dan mengekspresikan hal apa pun dalam blog-nya dengan penuh tanggung jawab. Hal tersebut penting untuk memperkokoh karakter bangsa yang telah dibangun selama ini. "Kalau kita punya karakter, kita tidak akan mudah dipengaruhi oleh siapa pun," kata Tifatul.

Terlepas dari pernyataan Menkominfo di atas, pada sebagian blogger yang sedang getol-getolnya membangun brand, membentuk karakter sangatlah penting bahkan harus. Tergantung pada brand apa yang ingin dibuat, maka secara sistematis karakter itu pula yang akan ditampilkan/diciptakan. Karakter tersebutlah yang kemudian selalu menyertai sepak terjangnya di blogsphere.

Berikut adalah 5 karakter blogger yang saya rangkum dari berbagai sumber dan blogwalking. Silakan dicermati:

  1. Blogger Apatis
    Blogger dengan karakter ini biasanya melakukan rutinitas yang sama yaitu posting dan posting lagi. Artikel yang diposting pun biasanya senada berisi curahan hati (curhat) atau opini (pendapat). Blogger apatis menjadikan blog sebagai media pribadi. Jarang melakukan blogwalking dan tak pernah risau jika blognya tidak dikunjungi. Tidak pernah gelisah jika blognya tak ada komentar satupun. Blogger apatis tidak peduli dengan komunitas manapun. Yang dilakukannya adalah menulis dan posting.
  2. Blogger Oportunis
    Berbeda dengan blogger apatis yang tak peduli dengan sekitarnya, blogger oportunis sedapat mungkin menggunakan kesempatan yang ada. Blogger ini selalu haus untuk meningkatkan kemampuan blognya (optimasi) dan selalu mencoba sesuatu yang baru. Misalnya plugin baru, widget, theme, monetize, masuk beberapa komunitas bahkan terdaftar di beberapa penyedia layanan blog. Jangan heran blogger oportunis biasanya memiliki lebih dari satu blog.
  3. Blogger Selebritis
    Blogger Selebritis sangat rajin blogwalking untuk meninggalkan jejak dan berkomentar di setiap kunjungannya pada setiap blog. Meskipun komentarnya sekedar, “pertamaaaxxxx” (hehe...). Demikian juga blognya akan banyak memanen komentar, meskipun postinganya ala kadarnya. Itu disebabkan rajinnya blogger selebritis ini melakukan kunjungannya. Blognya dihiasi dengan aneka award dan warna warni hiasan blog hingga mengesankan glamour dan terkenal. Blogger selebritis memiliki banyak teman karena ada dibanyak komunitas blog. Pujian dan sanjungan pun sudah menjadi makanan sehari-hari. Begitu pula dengan foto kopdar-nya dengan blogger-blogger lain pun terpampang dengan penuh gaya.
  4. Blogger Kritis
    Blogger dengan karakter ini biasanya berisi opini dan pendapat yang bersifat oposisi. Blogger kritis tanggap merespon apa yang terjadi disekelilingnya baik kepada blogger lain, komunitas maupun lingkungan. Tidak serta-merta meng-iyakan konten blog orang lain. Ia lebih cenderung mencermati, menilai, mengukur, dan menakar konten blog orang lain. Jika tidak sesuai dengan pandangannya, maka blogger kritis ini akan membuat posting tandingan. Seringkali artikel dan opini yang diposting berlawanan dengan pendapat umum.
  5. Blogger Aktivis
    Blogger berkarakter ini rajin kopdar. Selalu tampil di depan dalam komunitasnya. Blogger aktivis menyukai social media yang mengumpulkan banyak anggota seperti facebook atau twitter. Rajin menggalang dukungan melalui blog atau social media lain untuk satu kepentingan tertentu. Blogger aktivis ini getol membangun dan menghidupkan komunitas blognya.

  6. Demikian lima karakter blogger yang bisa saya tampilkan pada kesempatan ini. Karakter-kareakter di atas tidak bersifat baku karena saya yakin jumlah blogger yang sedemikian banyak tidak cukup jika hanya dikelompokkan ke dalam lima karakter saja. Untuk itu anda berkesempatan menambahi bila menemukan atau bahkan memiliki karakter-karakter lainnya.

    Pun dengan blogger itu sendiri. Kecocokan ciri pada satu karakter tidak menutup kemungkinan ada kesamaan ciri juga pada karakter lainnya. Oleh karena itu, Ada kemungkinan Anda bisa saja memiliki dua bahkan lima karakter sekaligus. Sedangkan untuk blogger pemula akan cenderung berganti-ganti karakter tergantung kepentingan, situasi, dan kondisi. Hingga pada saatnya nanti akan mantap dengan satu karakter saja. That’s my style, That’s my brand.

    Salam Istimewa!





49 komentar:

  1. pertamax ahh.. waah pengembangan dari bhineka tunggal blogger nih hihihihi

    BalasHapus
  2. @ Arief
    Selamat-selamat! anda mendapatkan pertamax plus di sini, coz dijamin gak bakal ada yang nebeng atau numpang "cebox"..wkwkwkwk...

    BalasHapus
  3. gwe blogger yg newbie ajah dechh heheh


    berkunjung n ditunggu kunjungan baliknya makasih :D

    BalasHapus
  4. @ darahbiroe
    hingga berapa lama?

    @ Joko Santoso
    Sama donk!

    BalasHapus
  5. Saya masuk kategori mana yah?
    baca ulang lagi.

    BalasHapus
  6. tadinya saya berfikir artikel ini akan membahas karakter blog dari segi gagasan atau tema blognya. ternyata lebih kepada karakter bergaul...

    btw, tetap nikmat untuk menemani sore hari saya mas umar.

    BalasHapus
  7. Baca artikel ini kok serasa main ke blog MH ya...

    BalasHapus
  8. @ Seti@wan Dirgant@Ra
    Silakan!
    lama sekali tidak mampir, Pak? jadi kangen nih.

    @ fadly muin
    Betul, Mas! Selamat Menikmati

    @ Agus Siswoyo
    Segi Bahasa saya rasa tidak. Tapi dari segi konten memang iya.

    BalasHapus
  9. Terus terang ni, Pak. Saya tidak berani mengklaim diri saya berkarakter yang mana. Mengklaim bahwa saya seorang blogger saja saya masih malu2, mengingat saya masih hanya nebeng di WP. Yang penting buat saya adalah saya dapat memperoleh ruang sebagai media berbagi sekaligus berburu informasi. Juga yang tak kalah penting dapat ikut meramaikan dunia maya dengan hal-hal positif.

    BalasHapus
  10. Ayo kamu bisa! blogger macam ya yg suka teriak macem begini :)

    BalasHapus
  11. @ M Mursyid PW
    Bagus sekali prinsipnya pak Mursyid. Saya juga suka dengan semangat dalam hal-hal yang positif sebagaimana yang diilustrasikan Bapak.
    Mengenai klaim karakter, memang tidak mutlak harus disampaikan kok Pak. Ini hanya wacana saja, bahwa pada sebagian blogger, peran karakter itu memang sangat penting, bahkan harus demi satu misi utama yaitu branding.

    @ Ahmad Subandono
    Hehe....teriakannya mengingatkan saya pada slogan kampanye pilpres saja, Mas.

    BalasHapus
  12. Mas Umar, Wah bagus nih kategorisasinya... kok nggak ditambah blogger moralis mas...?, hehe (baru baca artikelnya Mas Agus Siwoyo). kalo saya blogger pemula aja mas yang masih sibuk berkutat dengan bagaimana cara menulis, he. Biar waktu nanti yang akan memproses.

    BalasHapus
  13. wah, mantab juga kategorisasi karakter blogernya, mas. seperti dalam kehidupan nyata, setiap bloger pun memiliki karakter yang beragam. nah, yang dimaksud pak menkominfo itu karakter yang bagaimana? yang ke-1, ke-2, atau yang mana? saya sendiri masuk kategori bloger apaan, mas umar, hehe ,.....

    BalasHapus
  14. @ yons
    Hehe..masukan yang bagus, Mas. Boleh juga tuh karakter Blogger Moralis.
    Semoga cepat atau lambat Mas Suyono segera menemukan jati dirinya (karakter).

    @ Sawali Tuhusetya
    Benar sekali Mas!, bahkan karakter blogger ini sebenarnya identik dengan karakter asli si pemilik blog itu sendiri.
    Mengenai karakter yang dimaksud Pak Menkominfo, saya juga masih meraba-raba, hehe...
    Untuk karakter Pak Sawali silakan dinilai sendiri, Pak. Di sini tidak ada dewan jurinya, hehe...

    BalasHapus
  15. Hahahahaha, penggolongannya benar-benar nkal juga mas ! yang blogger oportunis tuch,,,,, bikin geli bacanya ! hahahaha sok sibuk sendiri dia... hahaha

    BalasHapus
  16. wah aku kayaknya nggak berkarakter banged deh ...:(

    BalasHapus
  17. kalo saya masih campuran antara 1,2 dan 3 hehehe.. btw salam kenal :-)

    BalasHapus
  18. @ Khalid Abdullah
    Hehe...masak nakal sich?

    @ Astaga.com lifestyle on the net
    Lho..lho...kok jadi nge-just diri sendiri gitu.

    @ Wiwin
    Salam kenal juga Mbak Wiwin.
    Campur-campur juga tetep asyik koq, Mbak. Masih inget tahu campur ama gado-gado, kan?

    BalasHapus
  19. Iya deh, percaya...
    UPK tidak sama dengan MH.

    BalasHapus
  20. kayaknya besok harus ada buku blogger nih... nanti disitu disebutkan... blogger berdasarkan apa... berdasar mas umar atau yang lain.... he....

    BalasHapus
  21. @ Agus Siswoyo
    Lho!!...kok??

    @ T. Wahyudi
    Hehe....masak sih sampai sejauh itu. Belum prof nih, Mas, hehe...

    BalasHapus
  22. aku malah bingung masuk yang mana, soale kan yang bisa menilai orang lain...

    BalasHapus
  23. Mungkin saya tidak belum menjadi 5 karakter yang mas umar tulis diatas, soalnya masih dalam tahap pembentukan saja...Jadi masih bhenika tunggal ika deh, kadang oportunis, mungkin besok kritis, lusa berubah lagi tergantung bawaan hati..

    Artikel yang menarik mas.

    BalasHapus
  24. kalau saya masuk yang mana ya ? biasa mas masih mencari karakter yg pas nih...biar yg lain menilai blog apa sih tipssukseskarir.com

    BalasHapus
  25. Salam super-
    salam hangat dari pulau Bali-
    wah,, ini yang sedang saya perjuangkan mas,,,
    BERKARAKTER....

    BalasHapus
  26. @ Arief Maulana
    Betul3

    @ Ricky
    Jadi diri sendiri aja, Mas. lebih enjoy.

    @ Arkum
    Semoga pencariannya segera berakhir.

    @ Andry Sianipar
    Good!

    BalasHapus
  27. Kira2 Saya Tipe yang mana ya Pak Umar???
    Yang Penting Semgangat Ngeblog, Memajukan Pendidikan dan Berbisnis secara sehat untuk masa depan yang baik, berkah dan di Ridhoi Allah SWT

    BalasHapus
  28. setelah saya mencari cari di beberapa Wibesite , saya menemukan Artikel yang Bagus dan bermanfaat. Patut di coba, sukses selalu

    BalasHapus
  29. Saya cari dibeberapa website dan dapat tipsnya di website ini, terima kasih, mau dicoba oleh saya.

    BalasHapus
  30. Amazing artikel…. Semoga saya bisa praktekan tipsnya dan berhasil

    BalasHapus
  31. Terima Kasih, Tulisan yang sangat membantu. Salam Sukses!

    BalasHapus
  32. Terima kasih atas pencerahannya, tulisannya menarik juga. Saya akan coba

    BalasHapus
  33. Setelah membaca Info dan Artikel, saya jadi ingin mencoba. Salam Sukses

    BalasHapus
  34. Menarik, sangat Menarik Artikel dan Tipsnya. boleh dicoba. salam sukses

    BalasHapus
  35. Cemerlang Postingan dan Infonya.boleh dicoba. ditunggu info berikutnya. terimakasih

    BalasHapus
  36. Artikel yang sangat Innovatif dan banyak Tipsnya. jadi ingin coba. semoga berhasil

    BalasHapus
  37. Tulisan dan Tipsnya sangat bermanfaat dan Infomatif. wajib dicoba. sukses selalu.

    BalasHapus
  38. Tips yang cerdas cuma di Wibesite ini banyak kumpulan Artikel bagus. harus dicoba. salam sukses

    BalasHapus
  39. Amazing artikel, Infonya bagus banyak mengandung Tips dan Pesan yang bermutu. salam sukses

    BalasHapus
  40. Tips dan Info menarik, boleh dicoba, Semoga berhasil

    BalasHapus
  41. Setelah membuka Wibesite ini, saya menemukan Artikel yang Amazing dan infonya boleh dicoba. Sukses selalu

    BalasHapus
  42. Saya menemukan Artikel hebat di wibesite ini jadi ingin coba Tipsnya. Semoga berhasil

    BalasHapus
  43. Artikel Menarik terutama Infonya, boleh dicoba. Salam sukses

    BalasHapus
  44. Saya senang setelah membaca Tips dan Artikelnya, harus dicoba.Semoga berhasil

    BalasHapus
  45. Info dan Tulisannya Amazing, boeh dicoba. Sukses selalu

    BalasHapus
  46. Tipsnya sangat Infomatif, wajib dicoba salam sukses

    BalasHapus
  47. Terimakasih Banyak Tips dan Artikelnya, boleh dicoba. Salam sukses

    BalasHapus
  48. ada satu lagi yang belum disebut pak guru.. yaiitu blogger pebisnis. ngeblog cuma buat nyari dollar.

    BalasHapus